%A Sulistyawati, Wiwin %A Rahayu, Kun Ika Nur %A Dhanti, Adelia Yogi Pratiwi Rama %D 2020 %T HUBUNGAN KOMUNIKASI SBAR PADA SAAT HANDOVER DENGAN KINERJA PERAWAT DALAM MELAKSANAKAN ASUHAN KEPERAWATAN DI RUANG RAWAT INAP %K %X Pendahuluan :Peningkatan komunikasi yang efektif merupakan komponen pasien safety. Penerapan komunikasi SBAR pada handover di Ruang Rawat Inap serta kinerja perawat dalam memberikan asuhan keperawatan di Ruang Rawat Inap merupakan faktor yang mempengaruhi kualitas pelayanan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan komunikasi SBAR dalam handover dengan kinerja perawat dalam melaksanakan asuhan keperawatan di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit. Metode :Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode analitik korelasi melalui pendekatan cross sectional. Pengambilan data primer menggunakan metode kuesioner dengan sampel berjumlah 103 orang perawat RS di Jawa Timur. Pengambilan sampel dengan cara consequtive sampling.  Variabel independen adalah komunikasi SBAR dalam handover (X), sedangkan kinerja perawat dalam melaksanakan asuhan keperawatan adalah variabel dependen. Hasil :Berdasarkan hasil uji spearman rank didapatkan hasil nilai ρ value = 0,000 < 0,05, maka Ho ditolak dan H1 diterima yang artinya ada hubungan antara komunikasi SBAR dalam handover dengan kinerja perawat dalam melaksanakan asuhan keperawatan di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit. Simpulan :Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan bidang keperawatan memotivasi perawat untuk menerapkan komunikasi SBAR pada saat handover sehingga meningkatkan kinerja perawat dalam memberikan asuhan keperawatan di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit.   Kata kunci : komunikasi SBAR, handover, kinerja perawat, asuhan keperawatan %U http://ejurnaladhkdr.com/index.php/jik/article/view/308 %J Jurnal Ilmu Kesehatan %0 Journal Article %R 10.32831/jik.v9i1.308 %P 74-79%V 9 %N 1 %@ 2579-7301 %8 2020-11-19